BRAIN Personalities – Scarlett Whitening menjadi brand skincare lokal yang tengah melejit pamorya di antara brand skincare lain yang beredar di pasaran. Permintaan skincare atau produk perawatan kulit kian meningkat seiring kesadaran merawat kulit mulai tumbuh di tengah masyarakat. Apa penyebab Scarlett Whitening populer? Siapa Felicya Angelista? Bagaimana caranya mengelola bisnis skincare?
Yuk Sobat Brain, cari tahu berbagai jawaban untuk pertanyaan di atas melalui artikel ini, Jadi, simak dan pelajari perjalanan inspiratif dari Founder dan Owner Scarlett Whitening ya!
Perjalanan Owner Scarlett Whitening Hadirkan Skincare untuk Publik
Profil Felicya Angelista, Owner Scarlett Whitening
Felicya Angelista lahir di Jakarta pada 2 November 1994 dan kini sedang menikmati perannya sebagai istri dari Immanuel Caesar Hito serta ibu dari Graziella Bible Emmanuela. Menjadi sosok yang aktif bersosial media dan memiliki jutaan pengikut di instagram ternyata menguntungkan dirinya. Bahkan ide Scarlett Whitening muncul dari rentetan pertanyaan di akun media sosial pribadinya terkait produk skincare yang dipakai.
Status Public Figure yang disandang oleh Felicya tentu membuat sosoknya dikenal oleh masyarakat sehingga akun media sosialnya berlimpah atensi dari netizen. Netizen sering melontarkan pertanyaan tentang produk perawatan kulit yang dipakai Felicya sehingga ia memiliki kulit yang cerah dan sehat. Alih-alih menyebut merk, Felicya justru menghadirkan Scarlett Whitening sebagai jawaban.
Strategi Bisnis Scarlett Whitening ala Felicya Angelista
Founder dan Owner Scarlett Whitening, Felicya Angelista adalah lulusan Institut Bisnis Nusantara. Ilmu yang didapatkan selama berkuliah pun diterapkan dalam pemasaran Scarlett Whitening. Oleh karena itu, tak mengejutkan bahwa pamor Scarlett Whitening melejit di pasaran.
Era media sosial dimanfaatkan oleh Felicya secara optimal. Selain mempromosikan Scarlett Whitening di akun instagram pribadi @felicyangelista_ yang diikuti oleh 20 juta lebih followers, Scarlett Whitening juga menggandeng Artis dan Influencer lain dalam promosinya. Aktor terkenal Korea, Song Jong Ki pun berhasil diajak kerja sama.
Langkah brilian diambil oleh Scarlett Whitening di tengah pandemi. Secara optimis Scarlett Whitening meluncurkan produk baru dan mengenakan diskon sebesar 33%.
Di samping itu, promosi Scarlett Whitening semakin ditingkatkan melalui jalinan kerja sama dengan marketplace, seperti Tokopedia.
Kini, Felicya bersama Scarlett Whitening berhasil menggaet artis-artis Korea untuk mempromosikan produk-produk terbaiknya secara berkelanjutan.
Produk Scarlett Whitening Terlaris
Scarlett Whitening x TWICE Brightly Ever After Edition
Paket perawatan wajah ini hadir untuk mengatasi permasalahan kulit wajah. Hadir dengan varian Acne Series dan Brightly Ever After Series, kolaborasi Scarlett Whitening dengan TWICE berkomitmen untuk membantu mengatasi masalah kulit wajah sekaligus menutrisinya.
Periksa Promo Scarlett Whitening x TWICE Brightly Ever After Edition Terbaru.
Scarlett Whitening Acne Serum
Tea Tree Water yang dikandung sebuah serum digunakan untuk mencegah jerawat, mengempiskan jerawat, dan menyembuhkan jerawat meradang. Sementara itu, kandungan Jeju Centella Asiatica berguna untuk menjaga kulit sensitif, menenangkan kulit, serta mengatasi iritasi kulit.
Serum jerawat keluaran Scarlett Whitening ini juga dilengkapi dengan Salicylic Acid untuk mempercepat penyembuhan jerawat. Tak hanya itu, Scarlett Whitening Acne Serum juga mengandung Vitamin C dan Liquorice Extract untuk mencerahkan wajah.
Efek serum dapat Sobat Brain rasakan dengan pemakaian yang rajin dan teratur. Lihat Promo Scarlett Whitening Acne Serum Terbaru
Scarlett Whitening Bright Ever After Serum
Kandungan Niacinamide pada Scarlett Whitening Bright Ever After Serum dapat menurunkan hiperpigmentasi secara signifikan sekaligus membantu mencerahkan kulit. Proses pencerahan kulit oleh serum pun dioptimalkan dengan Vitamin C yang memiliki fungsi serupa.
Bright Ever After Serum dari Scarlett Whitening berkhasiat untuk mencegah penuaan dini, memudarkan kerutan dan garis halus, serta menyamarkan noda hitam dan bekas jerawat pada kulit. Ibu hamil, ibu menyusui, dan orang dengan kulit sensitif aman menggunakan produk ini.
Yuk lihat Promo Scarlett Whitening Bright Ever After Serum Terbaru.
Scarlett Whitening Glowtening Serum
Tranexamide Acid, Niacinamide, Geranium Oil, dan Allantonin yang terkandung di dalam Scarlett Whitening Glowtening Serum merupakan kombinasi sempurna untuk glow up. Manfaat serum ini adalah:
- Meredakan peradangan kulit
- Melindungi kulit dari paparan sinar UV
- Mengatasi kulit berjerawat
- Memudarkan noda hitam
- Menghambat penuaan dini
- Mendorong pertumbuhan kolagen
- Mengendalikan produksi minyak pada kulit dan melembabkan kulit
Bagi Sobat Brain yang ingin merasakan manfaat serum ini dapat melihat Promo Scarlett Whitening Glowtening Serum Terbaru.
Scarlett Whitening Body Lotion Jolly
Aroma parfum mewah yang tercium dari Scarlett Whitening Body Lotion Jolly memancarkan kesan segar dari penggunanya. Kombinasi Niacinamide dan Kojic Acid, serta bahan lainnya mampu melembabkan kulit dan meningkatkan kecerahan kulit sehingga kulit tampak lebih sehat.
Dapatkan Promo Scarlett Whitening Body Lotion Jolly Terbaru.
Scarlett Whitening Body Lotion Charming
Kolaborasi Glutathione dan Vitamin E dalam Scarlett Whitening Body Lotion Charming berguna untuk meregenerasi kulit dan menangkal radikal bebas. Teksturnya pun tidak lengket dan mirip dengan mousse yang lembut.
Sobat Brain bisa lihat Promo Terbaru Scarlett Whitening Body Lotion Charming.
Scarlett Whitening Body Lotion Romansa
Penggunaan rutin Scarlett Whitening Body Lotion Romansa dapat menutrisi kulit sekaligus melembabkan dan mencerahkan kulit secara optimal. Terlebih lagi aroma bunga yang timbul dapat memberikan kesan segar.
Segera coba Promo Scarlett Whitening Lotion Romansa Terbaru.
Scarlett Whitening Body Lotion Freshy
Tekstur cream dari Scarlett Whitening Body Lotion Freshy mudah menyerap di kulit sehingga kulit terasa segar dan lembab. Diperkaya dengan Vitamin E dan Glutathione, lotion ini sangat efektif untuk merawat dan menutrisi kulit.
Ada Promo Scarlett Whitening Body Lotion Freshy Terbaru. Yuk, segera dapatkan produknya.
Scarlett Whitening Mask Be Happy!
Ada variasi Herbalism Mugwort Mask pada Scarlett Whitening Mask Be Happy! yang mengandung Mugwort Extract, Bamboo Charcoal, Allantoin, Vitamin C, Green Tea Powder, dan bahan lainnya sehingga cocok untuk mengatasi masalah kulit berminyak, berkomedo, dan berjerawat. Yuk coba produk ini mumpung ada Promo Scarlett Whitening Mask Be Happy! Terbaru.
Scarlett Whitening Seriously Soothing & Gel Mask
Kandungan Grapefruit Water, Steven Berry Extract, Ginseng Extract, Rose Flower Water, dan bahan lainnya pada Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask ampuh untuk mengatasi masalah kulit kusam dan iritasi kulit. Masker ini cocok untuk pemilik kulit kering dan sensitif.
Segera cek Promo Scarlett Whitening Seriously Soothing Gel Mask Terbaru dan rasakan manfaatnya.
Scarlett Whitening Shower Scrub Coffee
Formulasi scrub halus pada Scarlett Whitening Shower Scrub Coffee berguna untuk mengangkat sel kulit mati tanpa menimbulkan iritasi. Paduan Glutathione, Vitamin E, dan kopi pada scrub dinilai efektif meregenerasi, melembabkan, dan mencerahkan kulit. Lihat Promo Scarlett Whitening Body Scrub Coffee Terbaru.
Scarlett Whitening Toner Package
Dilengkapi Vitamin C, Glutathione, Niacinamide, Allantoin, Grape Water serta Ekstrak Jeju Propolis dan Witch Hazel, dan bahan-bahan lainnya, toner ini mendorong peningkatan kolagen, mencerahkan kulit, menghaluskan tekstur kulit, serta menjadikan kulit lembab dan segar. Tekstur toner yang cair mudah meresap ke kulit sehingga manfaatnya kian terasa.
Variasi Brightly dari Scarlett Whitening Toner diperuntukkan untuk pemilik kulit kering, normal, dan kombinasi. Sementara itu, variasi acne dapat digunakan untuk semua jenis kulit, bahkan berjerawat. Dapatkan ragam manfaat tersebut melalui Promo Scarlett Whitening Toner Package Terbaru.
Scarlett Whitening Mask Say Bye Acne!
Terdiri dari Acne Essence Toner, Facial Wash, Herbalism Mugwort Mask, dan Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask, masalah jerawat pada pengguna produk ini dapat diatasi. Kombinasi tersebut menghadirkan ragam manfaat bagi kulit pengguna sehingga kulit menjadi sehat, bersih, dan cerah. Segera dapatkan Promo Scarlett Whitening Mask Say Bye Acne! Terbaru.
Scarlett Whitening Mask Me Brighter!
Kulit sehat dan cerah dapat dicapai dengan rutin menggunakan Scarlett Whitening Mask Me Brighter! yang terdiri dari Brightly Essence Toner, Facial Wash, Herbalism Mugwort Mask, dan Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask. Yuk, dapatkan kulit cerah dan sehat impian melalui Promo Scarlett Whitening Mask Me Brighter! Terbaru.
Penutup
Sebagai produk skincare lokal yang tengah naik daun, Scarlett Whitening konsisten berinovasi dan melahirkan produk baru untuk memenuhi kebutuhan skincare masyarakat. Seluruh produk Scarlett Whitening pun mudah dijangkau oleh masyarakat melalui kerja sama dengan marketplace, seperti Tokopedia.